Pengaruh Diklat dan Promosi terhadap Kinerja Pegawai pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanggamus
DOI:
https://doi.org/10.61401/relevansi.v3i1.28Kata Kunci:
Diklat, Promosi, Kinerja PegawaiAbstrak
Tujuan dari penelitian untuk Mengetahui dan menganalisis pengaruh Diklat dan Promosi terhadap kinerja pegawai di lingkungan kantor BKPSDM Kabupaten Tanggamus. Pendekatan penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif yang bersifat deskriptif dan asosiatif. Pada penelitian ini populasi adalah seluruh pegawai BKPSDM Kabupaten Tanggamus yang berjumlah 45 orang. Jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 45 orang, dimana seluruh populasi dijadikan sebagai sampel penelitian dengan menggunakan metode sampel jenuh. Data dianalisis menggunakan uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Pengolahan data menggunakan perangkat lunak SPSS versi 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial diklat dan promosi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanggamus
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2019 JURNAL RELEVANSI

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.